Menu

Mode Gelap

Pendidikan · 4 Mei 2024 14:16 WIB ·

Peringati Hardiknas 2024, Disdikbud Kota Probolinggo Gelar Festival Clay Bagi Siswa KB


 Bunda PAUD Kota Probolinggo Dewi Maharani Nurkholis meninjau kegiatan Festival Clay bagi siswa KB di area Museum Kota Probolinggo. (Sumber : Pemkot Probolinggo) Perbesar

Bunda PAUD Kota Probolinggo Dewi Maharani Nurkholis meninjau kegiatan Festival Clay bagi siswa KB di area Museum Kota Probolinggo. (Sumber : Pemkot Probolinggo)

Probolinggo, Lensaupdate.id – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2024, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Probolinggo menggelar Festival Clay Bagi Siswa Kelompok Bermain (KB) di area Museum Kota Probolinggo, Jum’at (3/4/2024).

Festival Clay ini digelar kerja sama antara Disdikbud Kota Probolinggo dengan Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) dan Ikatan Guru Raudlatul Aliyah (IGRA) Kota Probolinggo.

Kegiatan yang mengambil tema “Bergerak Menuju Sehat” ini diikuti oleh 600 anak dari KB yang tersebar di 5 kecamatan se-Kota Probolinggo. Dari Festival Clay sendiri, dipilih dua karya terbaik dari masing-masing kecamatan yang ada.

Bunda PAUD Kota Probolinggo Rr. Dewi Maharani Nurkholis mengaku bersyukur karena kegiatan ini disambut dengan sangat antusias. “Ini adalah momentum penting untuk mengingatkan kembali bahwa anak-anak adalah kunci penting dari bagaimana masa depan bangsa ini terbentuk,” katanya.

Oleh karena itu jelasnya, semua stakeholder harus menyadari pentingnya menciptakan generasi bangsa yang kuat, cerdas dan produktif. “Dengan senam lagu tadi, dapat difungsikan juga sebagai sarana penyampaian informasi yang menyenangkan untuk anak. Di mana lagu dirancang sedemikian rupa hingga tercapai sebuah tujuan pembelajaran atau materi yang ingin disampaikan,” jelasnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 26 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

913 CJH Kabupaten Probolinggo Bakal Dilepas di Miniatur Ka’bah

18 Mei 2024 - 19:10 WIB

Pj Bupati Pasuruan Berangkatkan CJH Kabupaten Pasuruan

18 Mei 2024 - 17:12 WIB

Korban Kebakaran Rumah di Desa Pandanlaras Terima Bantuan Logistik

18 Mei 2024 - 12:18 WIB

Pj. Bupati Pasuruan Blusukan ke Pasar Tradisional Gempol

18 Mei 2024 - 06:11 WIB

Pemkab Probolinggo Gelar Rakorev Percepatan Penurunan Stunting Terintegrasi

17 Mei 2024 - 16:12 WIB

Dishub Kabupaten Probolinggo Terima Studi Wisata Siswa SDN Sukabumi VI di Taman Lalu Lintas

17 Mei 2024 - 14:15 WIB

Trending di Pendidikan