Menu

Mode Gelap

Olahraga · 28 Apr 2024 10:15 WIB ·

Pj Bupati Pasuruan Buka Kejuaraan Bulutangkis Bupati Pasuruan Open 2024


 Pj Bupati Pasuruan Andriyanto ketika membuka kejuaraan bulutangkis Bupati Pasuruan Open 2024 di GOR Bayu Kencana Gempol. (Sumber : Pemkab Pasuruan) Perbesar

Pj Bupati Pasuruan Andriyanto ketika membuka kejuaraan bulutangkis Bupati Pasuruan Open 2024 di GOR Bayu Kencana Gempol. (Sumber : Pemkab Pasuruan)

Pasuruan, Lensaupdate.id – Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan Andriyanto secara resmi membuka kejuaraan bulutangkis Bupati Pasuruan Open 2024 yang digelar oleh Pengkab PBSI (Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) Pasuruan di GOR Bayu Kencana Gempol, Sabtu (27/4/2024).

Pembukaan ini ditandai dengan service shuttle cock oleh Pj Bupati Andriyanto bersama Ketua Pengkab PBSI Pasuruan M.Ridwan, Ketua KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Kabupaten Pasuruan Mulyadi serta Asisten Pemerintahan dan Kesra Diano Vella Fery.

Ketua Pengkab PBSI Pasuruan M.Ridwan menyampaikan kejuaraan bulutangkis ini diikuti oleh 745 atlet dari 122 club. Dari jumlah tersebut, paling banyak pesertanya adalah atlet tunggal putra yang mencapai 391 atlet. Sedangkan sisanya terdiri dari 177 pasang ganda putra dan putri. “Yang tunggal putri tidak dimainkan karena jumlah pesertanya kurang dari delapan orang,” ujarnya.

Ridwan menerangkan panitia membagi pertandingan menjadi 23 kelompok. Mulai dari usia dini, anak anak, pemula, remaja, taruna dewasa dan veteran. Pertandingan dimulai sejak tanggal 27 April hingga 1 Mei 2024.

Khusus usia dini, PBSI ingin mencari bibit-bibit baru yang diharapkan akan muncul para penerus legenda bulutangkis Indonesia seperti Susi Susanti, Alan Budi Kusuma, Kevin Sanjaya, Hendra Setyawan, Greysia Polli dan lainnya. “Siapa tahu ada penerus legenda bulu tangkis Indonesia yang tercipta di sini. Mudah-mudahan dan kita doakan bersama,” harapnya.

Sementara Pj Bupati Pasuruan Andriyanto mengajak seluruh peserta untuk enjoy alias menikmati di setiap pertandingan. Sebab apabila sudah enjoy, maka bermain bulutangkis pun bisa lepas. Dalam artian mampu menguasai permainan mulai dari awal hingga pertandingan selesai.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

913 CJH Kabupaten Probolinggo Bakal Dilepas di Miniatur Ka’bah

18 Mei 2024 - 19:10 WIB

Pj Bupati Pasuruan Berangkatkan CJH Kabupaten Pasuruan

18 Mei 2024 - 17:12 WIB

Korban Kebakaran Rumah di Desa Pandanlaras Terima Bantuan Logistik

18 Mei 2024 - 12:18 WIB

Pj. Bupati Pasuruan Blusukan ke Pasar Tradisional Gempol

18 Mei 2024 - 06:11 WIB

Pemkab Probolinggo Gelar Rakorev Percepatan Penurunan Stunting Terintegrasi

17 Mei 2024 - 16:12 WIB

Dishub Kabupaten Probolinggo Terima Studi Wisata Siswa SDN Sukabumi VI di Taman Lalu Lintas

17 Mei 2024 - 14:15 WIB

Trending di Pendidikan